Eratkan Silaturahmi dan Persaudaraan, TP PKK Kecamatan Lawang Kidul Gelar Family Gathering di Danau Shuji Lembak

Eratkan Silaturahmi dan Persaudaraan, TP PKK Kecamatan Lawang Kidul Gelar Family Gathering di Danau Shuji Lembak

indopers.net, Muara Enim (SUMSEL) – Bertempat di Kawasan Danau Shuji Lembak Kecamatan Lembak Kabupaten Muara Enim. Sebuah tempat yang nyaman, alami dan sangat menarik untuk selfi maupun foto bersama. Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kecamatan Lawang Kidul mengadakan Family Gathering bersama para Kader PKK dari 3 Kelurahan dan 4 Desa Wilayah Kecamatan Lawang Kidul Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan, Rabu (01/06/2022).

Family Gathering ini merupakan momen untuk berkumpul dan bersilaturahmi serta berbaur dengan kader TP PKK dalam mengikuti aneka lomba di gathering tersebut.

Ketua Tim Penggerak TP PKK Kecamatan Lawang Kidul Santi Yosiana, S.E didampingi Ketua PKK Kelurahan dan Desa se-Kecamatan Lawang Kidul ikut menyatu dengan para kader.

Saat diwawancarai awak media Santi Yosiana, S.E menjelaskan “Gathering ini kita adakan untuk mempererat tali persaudaraan antar Pengurus dan Kader Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga Kecamatan Lawang Kidul. Dalam kegiatan Gathering ini kita juga adakan sejumlah lomba dan hiburan yang diikuti oleh seluruh Pengurus dan kader TP PKK yang hadir,” jelas Santi Yosiana yang mengenakan kacamata dan bertopi hitam saat kegiatan berlangsung.

“Saya berharap ke depannya nanti akan terus terjalin kebersamaan dalam menjalankan 10 Program PKK untuk Kemajuan di wilayah Kecamatan Lawang Kidul,” harap Santi

Senada dengan apa yang disampaikan Camat Lawang Kidul Andrille Martin, “kegiatan ini disamping rekreasi, juga merupakan kegiatan yang positif untuk menghilangkan rasa jenuh dan membantu kita kembali lebih segar untuk beraktivitas dengan pekerjaan,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan Andrille “diharapkan Lurah dan Kepala Desa tetap memberikan support terhadap kegiatan para kader PKK, agar mereka lebih semangat untuk malaksanakan 10 pokok program PKK,” pungkasnya.

Dalam kegiatan Family Gathering turut hadir Camat Lawang Kidul Andrille Martin, S.E, Ketua TP PKK Kecamatan Lawang Kidul Santi Yosiana, S.E , Lurah Tanjung Enim Drs. Arinta Gumay, Lurah Tanjung Selatan H. Edy Sutisna, Staf Kelurahan Tanjung Enim Zakaria Dan Para Kader Kader PKK Kecamatan Lawang Kidul.

(Tnd)

 452 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!