Danramil 1015-06/Cempaga Bersama Instamsi Tetkait Berikan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran

Danramil 1015-06/Cempaga Bersama Instamsi Tetkait Berikan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran

indopers.net | Kotawaringin Timur (Kalteng) – Danramil 1015-06/Cempaka Lettu Inf Paino Bersama Muspika Kec.Cempaga, dan kec.Kotabesi serta intansi terkait menyerahkan bantuan pada warga korban kebakaran di Kel.Kota Besi Hulu, Kec.Kota Besi, Kab.Kotim, Kamis (31/08).

Ikut dalam kegiatan tersebut Camat Cempaga, Camat Kota Besi, Danramil 1015-06/Cempaga, Kapolsek Cempaga, pengawas Dikpora kec.Cempaga, Kadis Kesehatan dan lainya.

Danramil 1015-06/Cempaga Lettu Inf Paino mengatakan, “bahwa kedatanganya bersama Instansi terkait ini adalah bentuk perhatian untuk membantu meringankan beban masyarakat yang mengalami musibah, dan berharap apa yang diberikan ini bisa meringankan beban keluarga mereka.

Adapun bantuan yang diberikan berupa sembako dan beberapa pakaian layak pakai, yang langsung diserahkan kepada Warga korban Kebakaran di kelurahan Kota Besi Hulu.

Danramil 1015-06/Cempaga Lettu Inf Paino juga menyampaikan agar masyarakat lebih awas dan peduli lagi terhadap lingkungan sekitar utamanya tentang risiko yang bisa menyebabkan kebakaran. Lebih baik kita melakukan tindakan pencegahan, sebelum terjadi hal yang tidak diinginkan. Dan jangan lupa untuk saling mengingatkan terhadap orang-orang di sekitarnya,”pungkasnya.

(U52k)

 234 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!