Diduga Internal KONI Sampang Retak, Sejumlah Pengurus di Depak

Diduga Internal KONI Sampang Retak, Sejumlah Pengurus di Depak

indopers.net, Sampang (Madura) – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) kabupaten Sampang Madura melakukan perampingan atau reorganisasi kepengurusan dan penghapusan beberapa bidang. 16/02/2023

Hal tersebut dilakukan demi lebih mengifiesiensi anggaran, sehingga berdampak kepada beberapa pengurus atau anggota KONI yang dikeluarkan dari keanggotaan. Sehingga sempat menciptakan polemik di tubuh anggota itu sendiri.

H. Hoiri, salah satu anggota yang diduga kuat akan menjadi bagian dari yang dikeluarkan dari anggota KONI menyayangkan sikap Ketua yang dianggap melakukan keputusan sepihak

“Kalau memang demi perampingan anggota dan efisiensi anggaran, kenapa masih memasukkan anggota baru, ini kan gak logis,” menurutnya dengan penuh heran

Ia juga menduga keputusan yang di ambil tidak berdasarkan pertimbangan dewan kehormatan dan musyawarah seluruh anggota

H. Abd Wasik melalui Mahardika Surya Arbianto selaku Humas KONI menjelaskan jika hal tersebut tidak benar dan salah paham

“Saya luruskan ya, dalam organisasi itu biasa ada reorganisasi dan itu juga berlaku di KONI sesuai AD/ART KONI pusat, jadi istilah pemecatan itu tidak ada karena KONI bukan perusahaan,” kata Ardi

Ia juga menjelaskan yang berkaitan dengan penyegaran keanggotaan atau reorganisasi bahwa hal tersebut dilakukan berdasarkan hasil rapat dengan beberapa pertimbangan

“Jadi yang di reorganisasi atau ada pergantian anggota berdasarkan keputusan rapat. Pertama karena yang bersangkutan tidak aktif, beberapa kali di undang rapat tidak hadir dan yang kedua memang ada perampingan dan penghapusan bidang,” lanjutnya

“Rata-rata yang perbidang biasanya ada 3 anggota di pangkas menjadi 2 anggota saja dan ada yang 1 saja perbidang, ini juga dilakukan demi efisiensi anggaran yang sangat minim tahun ini,” tambah Ardi

Saat disinggung dengan surat yang beredar, pihaknya mengatakan jika semua anggota dapat akan tetapi itu bukan surat pemecatan melainkan ucapan terima kasih saja kepada seluruh anggota

(Man)

 3,373 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!