Antisipasi Kemacetan Dan Per-peran, Kasatlantas Polres Sampang Kerahkan 280 Anggota

Antisipasi Kemacetan Dan Per-peran, Kasatlantas Polres Sampang Kerahkan 280 Anggota

indopers.net, Sampang (Madura) – Antisipasi kemacetan dan per-peran, Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Sampang AKP. A. NASUTION, SH. MH. kerahkan kurang lebih 280 anggota

Hal itu di ungkapkan oleh Kasatlantas Polres Sampang saat di wawancara oleh sejumlah media usai ia memimpin apel persiapan pengamanan lalu lintas di area Wisata Pantai Camplong pada 03/04/2022

“Jadi kita sudah ada plotingan dari Lantas dan dari Polres, jadi kita sudah kerahkan semua, mudah mudahan tidak ada kemacetan yang signifikan,” kata AKP. A. NASUTION, SH. MH.

“Untuk anggota Kami kerahkan sekitar 280 anggota yang tersebar di tiap Pos PAM pengamanan dan titik-titik rawan kemacetan di seluruh Kabupaten Sampang,” imbuhnya

Ia juga mengatakan jika kegiatan pengamanan tersebut bukan hari itu saja melainkan akan berlanjut selama operasi ketupat berlangsung yang akan selesai sampai tanggal 9 april

Saat di singgung soal kebiasaan warga ketika melakukan per-peran, pihaknya hanya menghimbau dan berharap agar kegiatan tersebut tidak mengganggu lalu lintas

“Ini sudah menjadi kebiasaanlah yaaa atau tradisi warga Sampang yang harus kita amankan, saya menghimbau agar kegiatan ini tidak mengganggu pengguna jalan lainnya,” lanjutnya

Tidak hanya itu, AKP. A. NASUTION, SH. MH selaku Kasatlantas akan menindak secara selekstif ketat jika kebiasaan per-peran tersebut ditemukan memakai knalpot brong

“Terkait pemakai knalpot brong akan kita tindak tegas,” tutupnya

(Man)

 706 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!