Koramil Srono Banyuwangi Bantu Evakuasi Korban Kebakaran
indopers.net, Banyuwangi (Jatim)
Rabu 01 Desember 2021 sekitar pukul 17.40 Wib s.d selesai telah terjadi kebakaran rumah dan Bengkel Skok milik Bapak Trimo di Dusun Kebaman RT 01/RW 04 Desa Kebaman Kecamatan Srono. Mendengar Kejadian tersebut anggota Koramil 0825/08 Srono langsung terjun ke TKP untuk membantu proses evakuasi korban.
Adapun kronologis kegiatan tersebut yakni terjadi sekitar
pukul 17.40 WIB sebelumnya Bapak Trimo melaksanakan sholat di rumah sedangkan yang di dalam rumah hanya saudara Nanang dan kedua anaknya bernama Rafka dan Sakila, kemudian Sakila melihat api dan berteriak kepada saudara Nanang bahwa ada api di atas kasur spring bed, selanjutnya saudara Nanang langsung menyelamatkan kedua anaknya, sedang Bapak Trimo langsung berteriak meminta tolong meminta tolong warga dan akhirnya salah satu warga menelfon pak Babinsa untuk dimintai pertolongan evakuasi. Mendengar hal itu warga masyarakat langsung membantu memadamkan api.
Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Personil Pemadaman Kebakaran dengan 5 mobil Pemadam Kebakaran, Kepala Desa Kebaman, Danramil Kapten Inf Mustohir beserta anggota Babinsa serta warga setempat.
Kapten Inf Mustohir Danramil Srono menyampaikan,”akibat kejadian tersebut mengalami kerugian materiil sebesar Rp. 150.000.000,-
dan untuk kerugian personil Nihil.
Dari kegiatan ini saya harap bisa di jadikan pelajaran bagi masyarakat khususnya Desa Kebamam untuk lebih berhati-hati dalam mencegah kebakaran,”pungkasnya
( Rudy )
450 total views, 1 views today