Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji Gelar Open House Pada Lebaran 2025, Ajak Warga Silaturahmi di Rumah Dinas

indopers.net | Pacitan (Jatim) – Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji membuka halaman belakang rumah dinasnya untuk menggelar open house Lebaran 2025.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang biasanya digelar di Pendapa Kabupaten, tahun ini acara halal bihalal digeser ke halking atau halaman belakang.
Meski begitu, suasananya tetap nyaman dan akrab.
Open house digelar selama dua hari. Hari pertama, Senin (31/3), berlangsung dalam tiga sesi, yakni pukul 08.30–13.00, 15.30–17.30, dan 18.30–21.00.
Sementara hari kedua, Selasa (1/4), digelar pukul 09.00–13.00 dan 18.30–21.00.
Sejak pagi, ratusan warga hingga pejabat Pemkab Pacitan silih berganti datang ke kediaman Mas Aji –sapaan akrab Indrata Nur Bayuaji– untuk bersilaturahmi dan saling bermaafan.
Tidak hanya itu, para tamu juga disuguhi aneka hidangan khas Lebaran yang disiapkan langsung oleh istri bupati, Efi Suraningsih.
“Yang penting adalah kebersamaan. Lebaran ini menjadi momen mendekatkan diri, mempererat tali silaturahmi, dan saling memaafkan,” ujar Mas Aji.
Sebelum menerima tamu, Mas Aji lebih dulu melaksanakan tradisi sungkeman bersama keluarga besarnya.
Ia menyempatkan diri berkunjung ke rumah pribadi ayahnya di Kelurahan Ploso. Setelah itu, barulah kembali ke rumah dinas untuk menyambut masyarakat.
Menurut Mas Aji, Lebaran bukan sekadar perayaan, tapi juga momen refleksi diri dan memperkuat nilai persatuan. (ttk)
56 total views, 11 views today