Sangat Dramatisnya Prosesi Penangkapan Diduga Pengguna Narkoba di Jalan Pegirian Surabaya, Pelaku Melakukan Perlawanan.

Sangat Dramatisnya Prosesi Penangkapan Diduga Pengguna Narkoba di Jalan Pegirian Surabaya, Pelaku Melakukan Perlawanan.

indopers.net | Surabaya – Aksi penangkapan pengguna narkoba di jalanan Surabaya berlangsung dramatis. Video aksi penangkapan itu sempat terekam kamera dan beredar di media sosial.
Dalam video berdurasi 1 menit 35 detik tampak seorang lelaki mengenakan kaus warna kuning dan celana kolor merah diamankan dua pria yang diduga polisi.

Tampak pria tersebut merangkul dan memiting pria yang diduga pengguna narkoba tersebut. Sedangkan seorang lainnya membantu dan mengeluarkan borgol.

Namun pria yang diduga pengedar narkoba tersebut tampak melakukan perlawanan. Ini terlihat beberapa kali ia hendak melepaskan diri dari dekapan petugas dan berupaya melarikan diri. Namun, upayanya sia-sia.

“Hei kenek polisi iki polisi (Hei ketangkap polisi ini, polisi),” ujar suara perekam video yang diperoleh, Rabu malam (20/3/2024).

Dari penelusuran indopers.net, peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (20/3) di simpang empat Pegirian Surabaya, sekitar 18.30 WIB. Aksi itu pun sempat mengundang perhatian warga sekitar.

Dramatisnya Penangkapan Pencuri Truk di Surabaya yang Diwarnai Tembakan
Kapolsek Semampir Surabaya Kompol Eko Adi Wibowo membenarkan penangkapan tersebut. Menurutnya, penangkapan itu dilakukan oleh para personelnya.

“Benar, di Polsek Saya (Semampir),” kata Eko saat dikonfirmasi jurnalis indopers.net, Rabu (20/3/2024).

Eko memastikan lelaki yang diamankan itu diduga adalah seorang pengguna narkoba.

“Penangkapannya sekitar Isya, Rabu (20/3). Masih kami dalami, masih proses penyelidikan terhadap terduga pelaku, karena ini bermula dari laporan masyarakat,” tandas Eko. (hoironi)

 139 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *