Kodim 1016/Palangka Raya Ikuti Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Secara Daring

Kodim 1016/Palangka Raya Ikuti Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Secara Daring

indopers.net | Palangka Raya (Kalteng) – Kodim 1016/Palangka Raya menggelar kegiatan Vicon bersama Wakil Presiden RI dan Panglima TNI tentang Program Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023.

Kegiatan ini dilaksanakan masih dalam rangka rangkaian kegiatan peringatan HUT TNI ke-78 tahun 2023. Dengan Tema Ketahanan Pangan Untuk Indonesia Maju. Kegiatan Vicon/Daring ini dilaksanakan di Lahan pertanian/Gapoktan ”Sumber Rezeki” di Jalan Betutu Kelurahan Bukit Tunggal Kecamatan Jekan Raya Kota Palangka,Selasa (1/11/23).

Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023, dalam rangka rangkaian kegiatan peringatan HUT TNI ke-78 tahun 2023 ini dilaksanakan secara serentak di seluruh daerah di Indonesia yang terpusat di Taman Pancasila Cibitung Bekasi yang di hadiri oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono serta Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

Sekitar 438 titik di daerah seluruh Indonesia mengikuti kegiatan daring Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023, dalam rangka rangkaian kegiatan peringatan HUT TNI ke-78 tahun 2023, yang melibatkan semua Angkatan di TNI (baik AD, AL dan AU) serta Kepolisian.

Adapun kegiatan yang diselenggarakan oleh Kodim 1016/Palangka Raya dalam kegiatan Daring Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023, yang dipimpin oleh Komandan Korem ( Danrem)102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana yang di wakili oleh Kepala Staf Korem (Kasrem)102/Pjg Kolonel Inf Ulysses Sondang, S.I.P., M.Hum. serta di dampinggi oleh Dandim 1016/Palngka Raya Kolonel Czi Wiwid Wahyu Hidayat,dan di hadiri oleh Perwakilan dari Polresta Palangka Raya,Perwakilan pejabat dinas Pertanian Kota,Camat Jekan Raya,Lurah Bukit serta Anggota Gapoktan Sumber Rezeki.

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa, Kegiatan ketahanan pangan ini dilaksanakan oleh semua Angkatan TNI baik itu AD, AL dan AU, untuk mengolah dan menanami lahan kosong atau lahan tidur di wilayahnya masing-masing, yang dilaksankan secara bertahap bertingkat dan berlanjut.

“Yang harus ditanam tidak hanya padi dan jagung, namun jenis tanaman disesuaikan kearifan lokal masing-masing daerah,” ujar Panglima TNI.

Tujuan dari Gerakan Nasional Ketahanan Pangan ini untuk mengatasi kesulitan rakyat dengan adanya badai elnino musim panas yang berkepanjangan saat ini.

Komandan Kodim 1016/Palangka Raya usai kegiatan vicon Gerakan Nasional Ketahan Pangan tersebut juga menyampaikan bahwa, Kegiatan ini merupakan upaya untuk ketahanan pangan yang dilakukan oleh TNI bersama rakyat dalam rangka mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat dan didukung oleh Kementerian Pertanian RI.

“Kegiatan ini juga diharapkan bisa mewujudkan ketahanan pangan untuk Indonesia Maju,” pungkas Dandim.

(Umar k/Pendim 1016/Plk)

 47 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!