Keistimewaan Luar Biasa Bupati Pamekasan H Badrut Tamam Sambut Ramadhan 1443 H

Keistimewaan Luar Biasa Bupati Pamekasan H Badrut Tamam Sambut Ramadhan 1443 H

indopers.net, Pamekasan (Madura) – Bupati Pamekasan Sambut Ramadhan 1443 H, Keistimewaan Luar Biasa, Bupati Pamekasan, Tamam berpesan kepada masyarakat khususnya di Bumi Gerbang Salam untuk meningkatkan energi positif dan mentaati perintah ajaran Islam.

Hal itu disampaikan Bupati Muda ini dalam rangka menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1443 Hijriah.selasa.(5/4/2022)

“Alhamdulillah, Allah mempertemukan kembali kita dengan bulan ramadhan, mudah-mudahan ramadhan tahun ini bisa semakin mendekatkan diri kita kepada Allah,” ucapnya.

Menurut Bupati Muda ini ramadhan merupakan bulan yang memiliki banyak keistimewaan bagi umat muslim, segala pahala ibadah dilipatgandakan oleh Allah.

“Hal tersebut sebagai bonus Allah kepada makhluknya untuk semakin meningkatkan ibadah kepadaNya,” tuturnya. Mas Tamam.

“Keistimewaan bulan ramadhan yang luar biasa sungguh membuat kita semua mendapatkan kesempatan untuk mempuasakan pikiran kita, hati kita, akhlak kita, meramadankan seluruh kehidupan kita untuk akhirnya kita bertemu dengan Idul Fitri,” terangnya.

Selain itu, Bupati Muda, ramadhan juga sebagai ajang melatih diri menjaga segala tingkah laku untuk senantiasa berbuat baik, serta menjaga lisan untuk berkata baik, sehingga tidak menyakiti sesama. (Muhklis)

 201 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *