Gelar Bakti Sosial Donor Darah ke-19, PKBTEF Kolaborasi dengan Tanjung Enim Radio dan Akipba

Gelar Bakti Sosial Donor Darah ke-19, PKBTEF Kolaborasi dengan Tanjung Enim Radio dan Akipba

indopers.net, Muara Enim (SUMSEL) – Paguyuban Keluarga Besar Tanjung Enim Forum (PKBTEF), Tanjung Enim Radio, Akiba, PMI kabupaten Muara Enim, gelar bakti sosial kemanusiaan donor darah bersinergi dengan Palang Merah Indonesia ( PMI ) Kabupaten Muara Enim dan Rumah Sakit Bukit Asam Medika dalam rangkaian HUT PKBTEF ke-8 melalui Program Donor Darah ke-19, yang diselenggarakan di GOR Midangan Desa Keban Agung Kecamatan Lawang Kidul, Sabtu (05/02/2022).

Ketua Pelaksana dari PKBTEF Aini Zahrayu mengatakan, aktivitas donor darah telah menjadi rutinitas per 3 bulan sekali oleh karena pandemi jadi sempat di tiadakan selama 2 tahun, kegiatan ini juga kerap mampu menyelamatkan nyawa banyak orang. Kebutuhan pemenuhan stok darah terdapat di Kabupaten Muara Enim.

“Alhamdulillah kegiatan donor darah ke-19 dapat terlaksana, kami juga mengucapkan terima kasih untuk semua pihak yang tidak bisa di sebutkan satu persatu, dengan mengucapkan Bismillah kegiatan Donor Darah kita mulai,” ujar Aini

Tambahnya” pada kegiatan kita ini disponsori PT. Bukit Asam dan PT. Pama Persada Nusantara, kita selalu disupport untuk melakukan bakti sosial ini, kedepannya diharapkan agar semua komunitas dapat melakukan kegiatan seperti ini, bisa bersinergi, mengingat setetes darah sangat berguna untuk kebutuhan bagi masyarakat, bukan hanya donor darah saja tetapi juga dengan kegiatan-kegiatan lainnya,” harap Aini.

Sementara dari pihak Rumah Sakit Bukit Asam Medika menuturkan “kegiatan yang kita lakukan merupakan sinergi dengan PMI Kabupaten Muara Enim untuk melakukan bakti sosial donor darah dalam rangkaian HUT PKBTEF ,” tuturnya.

Sementara peserta Donor Darah Aguscik mengatakan, acara ini dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, serta memastikan kebersihan alas bed dan alkes yang digunakan untuk donor darah, serta ada door price nya juga.

“Saya berharap dengan donor darah ini saya ikut mewujudkan Indonesia sehat dengan meningkatkan solidaritas dan rasa kemanusiaan kepada sesama,” kata Aguscik

(Tnd)

 651 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *