Tingkatkan Kedisiplinan, Babinsa Koramil 1015-01/Mentaya Hilir Selatan Pimpin Latihan PBB
indopers.net | Sampit (Kalteng) – Babinsa Koramil 1015-01/MHS, Serda Halim Perdana Kusuma, memimpin latihan PBB bagi siswa SMAN 1 Mentaya Hilir Selatan yang dilaksanakan pada hari Jum’at, 28 November 2025.
Latihan PBB ini diikuti oleh 160 siswa SMAN 1 Mentaya Hilir Selatan dan bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan dan kemampuan siswa dalam melaksanakan tugas-tugas kepemimpinan dan kebangsaan.
Selain itu Babinsa Koramil 1015-01/MHS Serda Halim juga menambahkan, dengan Latihan PBB ini diharapkan akan tertanam jiwa kedisiplinan pada siswa-siswi SMAN 1 Mhs sejak dini karena itu merupakan kunci keberhasilan dalam meraih cita cita yang didambakan, salah satunya disiplin baik dalam bentuk disiplin waktu dan disiplin belajar.



Salah satu Guru Pembina di sekolah juga menyampaikan bahwa kami sangat bersyukur dan selalu bangga kepada TNI khususnya yang diwakilkan pak Babinsa yang selalu dekat dengan kami serta masyarakat, semoga TNI dan masyarakat selalu tetap solid, kompak dan saling bekerja sama, supaya Indonesia tetap jaya dan aman dari segala ancaman.
(Umar k)
32 total views, 32 views today






