Sinergitas 3 Pilar Pemkab Pacitan Kawal Gelaran Ronthek Gugah Sahur

indopers.net | Pacitan (Jatim) – Sebagai upaya menciptakan keamanan dan ketertiban Pemkab Pacitan bersama TNI, Polri, Jumat (28/03) malam menggelar acara Sinergitas 3 Pilar Dalam Kegiatan Harkamtibmas di Kabupaten Pacitan. Kegiatan yang berlangsung di Pendopo Kabupaten Pacitan itu dihadiri langsung Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji, unsur forkopimda serta jajaran dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, dan Dishub.
Sinergitas 3 pilar menitik fokuskan pengamanan kegiatan ronthek gugah sahur yang telah memasuki fase akhir. Ronthek gugah sahur yang sudah berjalan baik selama ramadan ini diharapkan akan tetap berjalan lancar dan terkendali serta menghibur.
“Kita berharap dua gelaran terakhir ronthek gugah sahur berjalan lancar, aman dan gembira. Semoga ronthek yang sudah menjadi tradisi ini bisa mengangkat nama Pacitan,” ungkap Bupati.
Bupati sangat mengapresiasi gelaran ronthek gugah sahur semakin tahun semakin aman lancar tanpa gejolak konflik. Hal ini tidak lepas dari sinergitas 3 pilar yang mampu menjalin komunikasi serta pendekatan yang baik. Melihat sejarah ronthek gugah sahur yang semakin kondusif menjadi pertanda baik karena selain ngleluri budaya juga dapat menjadi hiburan tersendiri bagi nasyarakat.
“Mari kita berikan pemahaman kepada adik-adik kita biar semua berjalan lancar. Kegiatan pengamanan harus humanis dan persuasif,” imbuh Wakapolres Pacitan Kompol Pujiyono. (ttk)
75 total views, 1 views today