Sukseskan Program Unggulan Kasad, Satgas TMMD Kodim Palangka Raya Bersama Petani Laksanakan Penanaman Jagung Hybrida
indopers.net | Gunung Mas (Kalteng) – Guna mendukung dan menyukseskan program Unggulan Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. dalam bidang ketahanan pangan,, Satuan Tugas TMMD ke 119 Kodim 1016 Palangka Raya bersama kelompok petani Desa Bangun Sari melaksanakan penanaman jagung Hybrida di atas lahan seluas kurang lebih 500 Meter di Belakang Balai Desa Bangun Sari, Kecamatan Manuhing, Kabupaten Gunung Mas.
Dansatgas TMMD ke 119 Kodim 1016 Palangka Raya, Kolonel Czi Wiwid Wahyu Hidayat mengatakan “Dalam pelaksanaan program TMMD ke-119 personel Satgas juga harus melakukan kegiatan yang memberikan manfaat bagi masyarakat sasaran salah satunya adalah petani.”
“Kegiatan ketahanan pangan Ini merupakan sinergi antara TNI dan petani sebagai bentuk pendampingan dalam pelaksanaan program pembangunan pertanian,” ujarnya.
Kegiatan ini juga sebagai upaya peningkatan kapasitas SDM pertanian, pemanfaatan sarana dan prasarana, serta pendampingan penerapan inovasi teknologi pertanian, serta bidang kerja sama lain dalam upaya mencapai swasembada pangan,Rabu(28/02).
“Dari kegiatan penanaman jagung ini adalah untuk mendukung ketahanan pangan nasional, mencapai swasembada pangan, serta untuk memotivasi para petani jagung agar semakin kreatif dalam mengolah lahan pertanian, Sehingga menghasilkan hasil panen yang lebih maksimal.”
“Semoga dengan meningkatnya hasil panen, dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan para petani jagung di Desa Bangun Sari ini,” tutur Dansatgas.
(Umar/Pendim 1016/Plk)
601 total views, 1 views today