Tumbuh Kembangkan Semangat Kemerdekaan, Disbudpar Tulungagung Gelar Wayang Kulit Dengan Tema “Semar Mbangun Kayangan”

Tumbuh Kembangkan Semangat Kemerdekaan, Disbudpar Tulungagung Gelar Wayang Kulit Dengan Tema “Semar Mbangun Kayangan”

indopers.net | Tulungagung (Jatim) – Pagelaran wayang kulit digelar oleh Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata Kabupaten Tulungagung. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari berbagai kegiatan
dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78,yang pelaksanakannya di Gor Lembu Peteng.
Sabtu (
19/8/2023).

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Tulungagung, Drs.Bambang Ernawan, M.Pd melalui Kepala Bidang Kebudayaan, Suprihatin saat membuka acara menyampaikan, pagelaran wayang kulit, kali ini mengambil tema” Semar Mbangun Kayangan” Ki Dalang Eko Prisdianto.

Untuk kegiatan Sore harinya lebih dulu menggelar kesenian Campursari dan diminggu pagi menggelar kesenian jaranan mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 17.00 WIB, ada jaranan jowo dan jaranan sentelewe, untuk jaranan Pegon yang saat ini dalam kajian untuk diusulkan sebagai warisan budaya di tahun 2023, mohon doa restu semua masyarakat Tulungagung, sambungnya.

Dengan harapan semua pagelaran yang dilaksanakan dapat memberikan hiburan kepada seluruh masyarakat Tulungagung dengan menumbuh kembangkan semangat kemerdekaan sesuai semboyan” terus melaju untuk Indonesian maju” tandasnya.

Kegiatan ini lanjutnya, menjadikan wahana pelestarian dan pengembangan nilai nilai budaya di Kabupaten Tulungagung.

Sebagai keluarga besar dari dinas kebudayaan dan pariwisata sekali kami mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada semua masyarakat semoga pagelaran yang disajikan ini bisa menjadi hiburan, terangnya.
(lgeng)

 126 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!