JAGA KEKOMPAKAN, POLSEK LARANGAN KABUPATEN PAMEKASAN GELAR BERBAGAI PERLOMBAAN DALAM RANGKA HUT RI KE -77

JAGA KEKOMPAKAN, POLSEK LARANGAN KABUPATEN PAMEKASAN GELAR BERBAGAI PERLOMBAAN DALAM RANGKA HUT RI KE -77

indopers.net, Pamekasan (Madura) – Dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke 77, Bhayangkari Ranting Polsek Larangan Polres Pamekasan, menggelar berbagai kegiatan diantaranya, lomba nyunggi tampa, estafet sarung, lomba balap kelereng, lomba mengisi air dengan spon ke botol, dan perlombaan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Ketua Bhayangkari Ranting Polsek Larangan. Ny Nadiya Nanang, H.P. S.H “Mengatakan, berbagai kegiatan lomba ini dilakukan untuk memeriahkan HUT RI Ke 77 dan ungkapan menunjukkan bukti rasa cinta kepada tanah air, bangsa dan negara karena itu sudah tertanam dalam diri kita.

“Kegiatan ini memang dilakukan untuk memeriahkan HUT RI ke 77 Tahun 2022, karena kegiatan ini menjadi salah satu bukti nyata rasa cinta kami pada tanah air, bangsa dan negara,” kata Ketua Ranting Bhayangkari, Ny Nadiya Nanang, H.P. S.H. usai lomba di Mako Polsek Larangan, Minggu (28/8/2022)

Selain itu, ” Ny Nadiya Nanang, H.P. S.H. “Momentum dalam memeriahkan HUT RI Bhayangkari Ranting Polsek Larangan menjaga silaturahmi antar Personil Polsek dengan Bhayangkari.

“Selain kegiatan tersebut kami lebih juga berkumpul dan bersilaturahmi dengan ibu Bhayangkari, anak-anak dan para personil Polsek. Kini saatnya kita berjuang lebih keras menuju ‘Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’,” tutup Ny Nadiya Nanang, H.P. S.H

Sementara itu Kapolsek Larangan IPTU Nanang, H.P. SH. “Menyampaikan bahwa dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 77 pihaknya bersama Bhayangkari Ranting Larangan mengadakan berbagai perlombaan

Perlombaan ini diikuti seluruh personel dan Bhayangkari ranting Polsek Larangan.

“Selain memeriahkan HUT RI, lomba ini juga dapat menambah kekompakan dan juga sebagai hiburan dari rutinitas pekerjaan bagi personel Polsek Larangan,” kata IPTU Nanang, H.P. SH.

Dengan demikian, harap saya dapat menumbuhkan rasa syukur bagi personel Polsek Larangan Polres Pamekasan dan menghargai jasa para pahlawan kita. (muhklis)

 137 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!