Pengamanan Mudik Dan Hari Raya Idul Fitri, Polres Pamekasan Gelar Rakor Operasi Ketupat Semeru 2022

Pengamanan Mudik Dan Hari Raya Idul Fitri, Polres Pamekasan Gelar Rakor Operasi Ketupat Semeru 2022

indopers.net, Pamekasan (Madura) – Dalam rangka kesiapan Operasi Ketupat Semeru 2022, Polres Pamekasan bersama Forkopimda setempat menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral di gedung Bhayangkara Polres Pamekasan, Rabu (27/4/2022).

Kegiatan tersebut dipimpin Kapolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto dan didampingi oleh Pasiops Kodim 0826 Pamekasan. Dalam rakor tersebut dihadiri oleh PJU Polres Pamekasan, Kapolsek Jajaran Polres Pamekasan dan instansi terkait lainnya .

Kapolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto mengatakan rapat koordinasi Ops Ketupat Semeru 2022 ini dalam rangka menyamakan persepsi dan juga menyamakan langkah dalam nanti melaksanakan pengamanan mudik dan hari raya idul fitri. Serta memahami tugas pokok dan fungsi masing-masing instansi sehingga dalam pelaksanan Operasi Ketupat Semeru Tahun 2022 dapat berjalan dengan baik dan sinergitas antar institusi dapat terjaga dengan baik.

“Sesuai dengan take line, pengamanan mudik tahun 2022 adalah “mudik aman dan mudik sehat”. Mudik Aman (aman dari kejahan, aman dari kemacetan) dan Mudik Sehat ( tidak ada lonjakan Covid 19 sebelum, pada saat dan sesudah perayaan idul fitri)”, ujar Kapolres.

Kapolres Pamekasan menambahkan, bahwa “ Polres Pamekasan sudah mendirikan beberapa pos pelayanan diantaranya di Arek Lancor Sebelah Timur dan di Terminal Ceguk Jl. Panglegur, Kec. Tlanakan lengkap dengan gerai Vaksinasi. Sedangkan pos Pengamanan didirikan di beberapa lokasi diantaranya di Arek Lancor Sebelah Timur, Desa Ambat Kec. Tlanakan, tempat Wisata Talang siring Kec. Larangan dan di Desa Sotaber, Kec. Pasean, Kab. Pamekasan“, guna berlangsungnya Operasi Ketupat. Tiap-tiap pos tersebut diisi oleh personel gabungan dari TNI, Polri, Dishub, Sat Pol PP, Dinkes, Senkom, Rapi dan BPBD,” .

“Harapannya kepada seluruh stakeholder serta elemen masyarakat lainnya dapat berpartisipasi dalam kelancaran Operasi Ketupat Semeru 2022, sehingga sesuai dengan harapan Pemerintah “mudik aman dan mudik sehat” bisa tercapai”, sambungnya.

Rakor Ops Ketupat Semeru 2022 kemudian diisi penyampaian materi oleh Kabag Ops dan tanya Jawab.

(Muhklis)

 557 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!