Dalam Mendukung Program Pemerintah, Polres Bangka Laksanakan Gerai Vaksinasi di 3 Lokasi di Wilayah Kabupaten Bangka.

Dalam Mendukung Program Pemerintah, Polres Bangka Laksanakan Gerai Vaksinasi di 3 Lokasi di Wilayah Kabupaten Bangka.

indopers.net, Sungailiat (Bangka) — Hari ini masyarakat mendatangi 3 gerai vaksin ( Gedung Sepintu Sedulang Kecamatan Sungaialiat ,Pasar higeinis Kecamatan Pemali dan Kantor Camat Mendo Barat) guna melakukan vaksinasi dan mendapatkan hadiah doorprize.

Kegiatan ini dalam rangka 1 juta Vaksin Booster ,yang digelar oleh TNI Polri Kementrian Agama dan PBNU yang diselenggarakan di seluruh Indonesia ,Kamis (21/4/2022)

Masyarakat di 3 lokasi gerai vaksinasi tersebut sudah ramai, sejak pukul 07.00 Wib yang mana mestinya pembukaan akan dilakukan pada pukul 08.00 wib.

Selain melayani Vaksin Booster juga tetap melayani vaksin dosis 1 dan  dosis 2.di 3 gerai tersebut.

Dalam Kegiatan 1 juta Vaksin booster ini dihadiri Direktur Binmas Polda Kepulauan Babel Kombes Pol Rudi Hermanto, SIK, Direktur Tahti Polda Kepulauan Babel AKBP Wagianto, Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan, SH, SIK, M.Si, Kepala BPBD Bangka M. Nursi, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka Dr. Then Suyanti, MM, Jubir Covid Kabupaten Bangka Boy Yandra, Ketua MUI Bangka Drs. H. Syaipul Zohri, Ketua NU Kabupaten Bangka H.M. Nasir Hasan, Wakapolres Bangka Kompol R. Wardhana Utama, SIK beserta jajaran dan Camat Mendo Barat.

Dikesempatan tersebut Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan, SH.,S.I.K.,M.Si, saat ditemui awak media Indopers menjelaskan, bahwa kegiatan ini merupakan percepatan vaksinasi dan terus digencarkan sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam hal capaian vaksinasi, sekaligus juga untuk mempercepat proses dari masa pandemi menuju endemi covid 19.

” Ya kita bersama pihak terkait dalam hal ini Kementerian Agama Kab.Bangka dan PCNU Kab.Bangka terus menggelar vaksinasi, manfaatnya sudah dapat dirasakan, saat ini walaupun kasus covid 19 menurun tapi bagi yang belum vaksin atau belum melaksanakan vaksin lengkap masih bisa terkena covid 19, diharapkan kepada masyarakan silahkan melakukan vaksinasi yang di gerai gerai yang kita laksanakan, baik dosis 1, 2 dan booster,” Ujar Kapolres.

Selain itu terkait besarnya manfaat dari vaksinasi ini, kepada masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi diminta agar dapat mendatangi gerai vaksin yang disediakan diwilayah kabupaten Bangka dan begitu hal nya bagi masyarakat yang akan melaksanakan vaksinasi lanjutan”pungkas Kapolres

Sementara itu, kegiatan 1 juta Vaksin Booster di Wilayah Kabupaten Bangka ini berhasil sebanyak 1.065 masyarakat yang divaksinasi dengan rincian di Gedung Sepintu Sedulang sebanyak 482 orang terdiri dari dosis 1 sebanyak 18 orang, dosis 2 sebanyak 36 orang dan booster 428 orang. Sedangkan di Pasar Higienis Air Ruai sebanyak 353 orang terdiri dari dosis 1 sebanyak 14 orang, dosis 2 sebanyak 44 orang dan booster sebanyak 295 orang serta di Kantor Camat Mendo Barat sebanyak 230 orang dengan rincian dosis 1 sebanyak 11 orang, dosis 2 sebanyak 53 orang serta dosis 3 sebanyak 166 orang.

Dengan demikian pada hari ini kamis (21/4/2022) vaksin boster mendapatkan sebanyak 889 orang di 3 gerai vaksin dan pelaksanaan kegiatan 1 juta vaksin booster dengn target 2000 orang di wilayah Kabupaten Bangka.

Tarmizi Yazid : Perwakilan Bangka Belitung.

 255 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!