Peringati Hari Juang TNI-AD, Kodim 0822 Bondowoso Gelar Ziarah Rombongan TMP

Peringati Hari Juang TNI-AD, Kodim 0822 Bondowoso Gelar Ziarah Rombongan TMP

indopers.net, Bondowoso (Jatim)

Ziarah dalam rangka menyambut Hari Juang TNI AD yang diperingati setiap 15 Desember tahun ini. Hari juang TNI AD yang dulunya dikenal dengan Hari Juang Kartika adalah tonggak sejarah bagi TNI, khususnya bagi anggota TNI AD

Di Kabupaten Bondowoso, Kodim 0822/Bondowoso, Yonif Raider 514/SY dan Unit P3M serta Minvedcat Bondowoso melakukan ziarah rombongan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Jl. Diponegoro Kel. Kotakulon Kec/Kab. Bondowoso, untuk mengenang hari besar di lingkungan TNI, yaitu Hari Infanteri atau sekarang disebut Hari Juang Kartika. Selasa (14/12/2021).

Ziarah rombongan ini diawali dengan penghormatan militer kepada arwah kusuma bangsa yang terbaring di TMP tersebut, kemudian dilanjutkan peletakan karangan bunga, mengheningkan cipta dan doa, tabur bunga, dan ditutup dengan penghormatan militer akhir.

Dandim 0822/Bondowoso yang diwakili oleh Danyonif Raider 514/SY Letkol Inf Sumardi, SE, M.Si menjelaskan, Hari Juang TNI-AD diperingati untuk mengenang pertempuran mempertahankan kemerdekaan RI di Kota Ambarawa (pertempuran Ambarawa).

Menurutnya, bangsa ini merdeka berkat para pahlawan yang yang rela berjuang mengorbankan harta, keluarga, dan bahkan nyawa demi bangsanya terbebas dari penjajahan.

“Selaku generasi pengawal kedaulatan bangsa bangsa saat ini, hendaklah berintrospeksi diri untuk selalu mewarisi nilai-nilai kepahlawanan yaitu berjuang tanpa pamrih demi keutuhan NKRI,” ujarnya.

Kemudian dalam melanjutkan perjuangan para pahlawan, generasi sekarang dan selanjutnya harus mampu mengisi kemerdekaan dengan pembangunan, sesuai tupoksi masing-masing demi kemajuan bangsa dan kesejahteraan masyarakat.

Turut hadir juga anggota dari Kodim 0822, Yonif Raider 514/SY, P3M dan Minvedcat Bondowoso serta Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXVI Kodim 0822 Bondowoso.

( Sahato )

 522 total views,  3 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!