RSUD Brebes Kini Sudah di Lengkapi Dengan Ruang Perawatan PICU

RSUD Brebes Kini Sudah di Lengkapi Dengan Ruang Perawatan PICU

indopers.net, Brebes (Jateng) – Keberadaan ruang PICU di Rumah Sakit Brebes, sangat penting untuk membantu penanganan anak dengan kondisi yang kritis.

Ruang PICU (Pediatric Intensive Care Unit) atau ICU anak adalah ruang perawatan intensif di Rumah Sakit Brebes,yang baru di Launching awal bulan November 2021. ruang PICU khusus untuk anak dengan gangguan kesehatan serius atau yang berada dalam kondisi kritis. Anak-anak yang dirawat di ruang PICU mulai dari bayi berusia satu bulan sampai anak remaja berusia 18 tahun.

Anak yang dirawat di ruang PICU akan mendapatkan pengawasan penuh dari dokter umum, dokter spesialis, dan perawat. Selain itu, berbagai peralatan kesehatan juga disediakan di ruang ini untuk merawat kondisi anak yang kritis. bertempat di gedung B lantai tiga dengan fasilitas tujuh tempat tidur dan dua ruang isolasi yang sudah kami siapkan, ungkap kata Wakil Direktur Pelayanan RSUD Brebes dr. Aries Suparmiati, M.Sc, Sp.A. kepada awak media indopers.net di ruang kerjanya selasa 30 November 2021.

Lebih lanjut dr. Aries mengatakan, kondisi anak yang membutuhkan perawatan di ruang PICU adalah bila kebutuhan medisnya tidak dapat terpenuhi di ruang perawatan biasa.

Perawatan dan Peralatan Medis yang tersedia di ruang PICU, Layaknya ruangan perawatan intensif (ICU) yang ada di RSUD Brebes , ruangan PICU juga dijaga 24 jam oleh tim medis yang bekerja secara bergantian dalam sistem kerja shift, untuk memonitor dan merawat pasien. Ruang PICU umumnya dijaga agar tenang, di mana tidak banyak orang diperbolehkan untuk membesuk, dan jumlah pasiennya lebih sedikit dari ruang perawatan umum. Tujuannya adalah agar pasien terhindar dari infeksi,”Tuturnya.

dr. Aries juga menghimbau, bagi warga Masyarakat Kabupaten Brebes Khususnya yang membutuhkan perawatan ICU anak tidak usah takut, karena di RSUD Brebes tetap melayani pasien dengan menggunakan protokol kesehatan. Walaupun kasus Covid sudah sangat rendah kami tetap melakukan screening, sehingga pasien sudah menempati zonanya masing-masing, baik itu zona Covid dan zona non Covid. Kami tetap memakai protokol kesehatan, jadi gak usah takut, dan komitmen kami dari jajaran Direksi dan semua karyawan RSUD Kabupaten Brebes untuk meningkatkan Pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Brebes Khususnya. Mudah-mudahan kedepan banyak inovasi-inovasi dan Layanan unggulan yang sedang kami garap,”pungkasnya.

( Hryt/Jrd ).

 628 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *