Anggota Koramil 0825/05 Kalibaru Banyuwangi Jaga Kebugaran Tubuh
indopers.net, Banyuwangi (Jatim)
Personil Koramil 0825/05 Kalibaru melaksanaka kegiatan binsik aerobik dan lari di jalan raya di pinggir jalan kecamatan Kalibaru guna menjaga kebugaran tubuh agar terhindar dari covid-19. Selasa 23/11/2021
Selain menjaga kekebalan tubuh, kebugaran jasmani juga memiliki peran penting untuk menjaga kesehatan. Danramil 0825/05 Kalibaru Kapten Kav Mathori mengatakan jasmani yang baik dapat menghindarkan dari berbagai segala jenis penyakit. “jika kebugaran jasmani tercapai dengan baik maka kesehatan mental pun ikut terjaga,” ujarnya.
Pada pelaksanaan lari aerobik, para anggota Koramil 0825/05 Kalibaru tetap menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga jarak aman dan memakai masker.
Diharapkan dengan berolahraga anggota memiliki badan yang sehat, terhindar dari segala penyakit, terpeliharanya kekebalan tubuh, serta tidak mudah terserang virus yang dapat menganggu kegiatan.
“Dan yang paling terpenting selalu mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan selama melaksanakan kegiatan lari aerobik,” tandas Danramil 0825/05 Kalibaru.
( Rudy )
679 total views, 1 views today