Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Kodim 0822 Bondowoso Sidak Tes Urine Prajurit
indopers.net, Bondowoso
Guna memberantas penyalahgunaan Narkoba di lingkungan prajurit, khususnya Kodim 0822/Bondowoso dilaksanakan tes urine secara acak lbertempat di Koramil 0822/03 Tegalampel Jl. Sekarputih Kec/Kab. Bondowoso, Rabu (6/10/2021).
Dandim 0822/Bondowoso diwakili oleh Pasiintel Kapten Inf Wawan Achyani mengatakan, “Kegiatan Tes Urine Narkoba ini merupakan kegiatan program Semester 2 tahun 2021 yang dilakukan secara rutin, dimana kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan Narkoba maupun obat-obatan terlarang bagi Prajurit TNI khususnya anggota Kodim 0822/Bondowoso.
“Kegiatan ini juga dimaksudkan sebagai wujud untuk menindaklanjuti instruksi pimpinan yang menyatakan perang dan berkomitmen memberantas Narkoba,” ungkap Pasiintel Kodim 0822.
Lebih lanjut dijelaskan, kegiatan ini akan digelar secara rutin karena sudah menjadi komitmen sekaligus peran aktif satuan dalam pemberantasan Narkoba di lingkungan TNI dan kita berharap dengan diadakan pemeriksaan urine secara rutin seluruh prajurit khususnya anggota Kodim 0822/Bondowoso terbebas dari Narkoba dan tidak terlibat dalam peredarannya.
Dari sejumlah anggota Jajaran Kodim 0822/Bondowoso yang melakukan pemeriksaan urine tidak satupun yang terindikasi melakukan penyalahgunaan Narkoba, Ini menjadi hal yang sangat positif dan terus dipertahankan agar prajurit, PNS dan keluarga Kodim 0822 tetap terbebas dari Narkoba”, pungkasnya.
Saya ingatkan dan menghimbau, jangan pernah sekali-kali mencoba atau penasaran dengan yang namanya narkoba dan sejenisnya, karena sekali terjerumus di dalamnya maka akan sangat susah untuk lepas dari pengaruh narkoba. Tanamkan dalam jiwa masing kita, “Say No To Drug”, tutupnya.
( Sahto/Rudy )
345 total views, 1 views today