HUT RI KE- 79, UPASP BANDUNG TULUNGAGUNG GELAR LOMBA BARIS- BERBARIS TINGKAT SD DAN MI

HUT RI KE- 79, UPASP BANDUNG TULUNGAGUNG GELAR LOMBA BARIS- BERBARIS TINGKAT SD DAN MI

indopers.net | Tulungagung (Jatim)
Untuk tahun ini ( 2024) UPASP Kecamatan Bandung melaksanakan kegiatan lomba baris – berbaris tingkat SD dan MI.

Kegiatan lomba baris- berbaris kali ini dilaksanakan di Lapangan Desa Bulus Kecamatan Bandung.

Nampak hadir Forkopimcam Bandung, Chanief Djatmiko Nugroho,S.Sos.
Korwil UPASP Bandung, Djinoto,S.Pd. SD.
Kepala Desa Bulus,Sutoyo. Ketua PGRI Cabang Bandung, Marodin,S.Pd. K3SD Kecamatan Bandung, Purwanto,S.Pd serta seluruh kepala sekolah dasar se Kecamatan Bandung.

Kegiatan ini dimulai dengan menggelar upacara pembukaan dan dilanjutkan dengan pelepasan peserta oleh Camat Bandung, Korwil UPASP Bandung, Ketua PGRI Cabang Bandung serta masing- masing kepala sekolah.

Kegiatan ini merupakan rangkaian dari berbagai kegiatan lain diantaranya bidang keagamaan, kesenian dan keolahragaan.

Untuk bidang keagamaan diantaranya MHQ,MTQ, Pidato PAI serta CCPAI.
Untuk bidang kesenian diantaranya baca puisi, menyanyi solo, pantomim, kriya, tari serta bertutur. Sedangkan untuk bidang keolahragaan diantaranya Atletico putri, athletik putra dan sepak bola.

Diketahui, Korwil UPASP Bandung menyelenggarakan berbagai kegiatan mulai dari keagamaan, kesenian, keolargaan serta bina patriot dalam rangka peringatan HUT RI yang ke -79.
(lgeng)

 23 total views,  3 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!