Meriah, Lomba Gerak Jalan Indah Tingkat SMP, SMA & Umum di Kecamatan Lawang Kidul
indopers.net, Muara Enim (SUMSEL) – Lomba gerak jalan indah tingkat SMP dan SMA serta Umum sebanyak 109 regu, peserta lomba gerak jalan disambut oleh Camat Lawang Kidul, dalam rangka Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke- 77 tahun 2022 bertempat di depan Kantor Koramil 404-05 Tanjung Enim Kecamatan Lawang Kidul Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan, Senin (15/08).
Untuk tahun 2022 ini lebih unik, karena yang mendominasi peserta dari umum sebanyak 56 peserta, yang terdiri dari peserta Putri 47 regu dan Putra 9 regu, sedangkan dari pelajar peserta dari SMP Putri 14 regu dan Putra 14 regu, kemudian dari peserta SMA terdiri dari putra 15 regu, putra 10 regu, jumlah peserta seluruh sebanyak 109 regu.
Dalam kesempatan ini, Camat Lawang Kidul Andrille Martin, SE sangat apresiasi terhadap peserta tahun ini, apalagi peserta dari umum sangat antusias untuk mengikuti lomba ini, semakin meriah HUT RI Ke – 77 tahun 2022 hal tersebut dapat dilihat dari ramainya masyarakat Kecamatan Lawang Kidul yang menonton mulai dari Start dan di sepanjang jalur yang dilalui peserta gerak jalan sampai ke garis Finish.
Menurut Andrille, “para peserta umum terutama ibu ibu dengan semangat untuk menyemarakkan HUT RI Ke 77 yang turut berpartisipasi sebanyak 47 regu putri dan 9 regu putra,” ucapnya.
Dengan tema “PULIH LEBIH CEPAT, BANGKIT LEBIH KUAT” dan ini merupakan motivasi bagi kita bangsa Indonesia sehingga perekonomian Indonesia pemulihannya menjadi lebih cepat. “Perlombaan ini juga dapat membentuk karakter dan mental bagi generasi muda,” tambah Andrille.
Sementara Koordinator kegiatan lomba gerak jalan Hermina Farida menyampaikan, Alhamdulillah, masyarakat sangat antusias, baik penonton maupun peserta, karena sempat ditiadakan selama dilanda pandemi covid-19.
Lebih lanjut dikatakannya, “untuk tahun 2022 pesertanya sangat membludak dengan peserta gerak jalan indah sebanyak 109 regu dan sangat mendominasi peserta dari umum, karena paguyuban dari sekolah sangat antusias dan memberikan support kepada sekolah,” tutupnya.
Hadir dalam kegiatan ini, Camat Lawang Kidul Andrille Martin, SE, Danramil 404-05 Tanjung Enim Kapt. Czi. Sujarwo, Kapolsek Lawang Kidul diwakili Bripda Putri, Manager Humas ADM & Korporat PT. BA Dayaningrat, Kasi Pendidikan Peserta Didik Eka, Pengawas Sekolah Kecamatan Lawang Kidul Agus Riyanto, Kepala KUA Midi, Lurah Tanjung Enim Drs. Arinta Gumay, Lurah Tanjung Enim Selatan Edi Sutisna, Ka. SMK Cendikia Unggul Tanjung Enim H. Zaibin, Ka. SMPN 1 Dasti, Ka. SMPN 2 Heri Chandra, Ka. SMPN 3 Hj. Hatifah, FKPPI Rayon 0406-05, CSR Supervisor & Humas Eksternal PT. SBS Syahrul Padri, Ketua TP PKK Lawang Kidul Santy Yosiana SE, Kepala Sekolah Dasar dalam Kecamatan Lawang Kidul.
(Tnd)
526 total views, 2 views today