Dandim 0818 Malang Hadiri Apel Gelar Pasukan Pamor Keris
indopers.net, Malang (Jatim)
Maraknya berita tentang adanya varian baru dari virus covid 19 yakni omicron, membuat pemerintah melaksanakan langkah-langkah untuk mengurangi penyebaran covid 19 yakni varian omicron di wilayah negara Indonesia.
Dalam meyingkapi hal itu, Forkopimda Kabupaten Malang, yakni Kodim 0818/Malang-Batu, Polres Malang dan Kabupaten Malang menggelar apel gelar pasukan dalam rangka patroli motor penegakan protokol kesehatan kepada masyarakat di wilayah Kapupaten Malang
Kegiatan Apel ini dilaksanakan di Mapolres Malang dan di hadiri oleh pejabat Forkopimda Kabupaten Malang, yakni Dandim 0818/Malang-Batu Letkol Inf Taufik Hidayat, Kapolres Malang AKBP Bagoes Wibisono dan Bupati Malang yang di wakillkan oleh Sekda Kabupaten Malang Ir. Wahyu Hidayat serta para personel gabungan TNI-Polri, Satpol PP, Dishub, Sar dan intansi lainnya. Senin (24/01/22)
Pada Kesempatan ini Kapolres Malang ditunjuk sebnagai pimpinan Apel yang di dampingi oleh Dandim 0818 dan Sekda Kab. Malang, dalam amanatnya Kapolres Malang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan pemerintah dalam hal ini komando atas dal membantu pemerintah dalam penanganaan penyebaran covid 19.
“ Bersama TNI-Polri dan pemerintah kita laksanakan tugas ini dalam pencegahan penyebaran covid 19 di wilayah Kabupaten terutama adanya casus varian baru yakni Omicron yang sudah mulai masuk di wilayah Indonesia, Untuk sekarang ini yang paling terbanyak sementara ini adalah negara Eropa, jangan sampai penyebaran omicron ini sampai bayak di Indonesia khususnya di wilayah Kabupaten Malang.” Ucap Kapolres Malang dalam amanatnya
Sementara itu Dandim 0818/Malang-Batu Letkol Inf Taufik Hidayat di waktu berbeda mengatakan bahwa diriny bersama jajarannya akan selalu bersinergi bekerja sama -sama dengan TNI dan pemerintah dalam penanganan penyebaran covid 19 khususnya varian anyar Omicron.
“ Kami dari Kodim 0818/Malang-Batu akan selalu siap dan mendukung kegiatan pemerintah dalam penanganan covid 19 di wilayah Kodim 0818/Malang-Batu, Jika penyebaran covid 19 bisa terbendung atau teratasi maka kegiatan sehari-hari bisa berjalan dengan baik dan tentuna perekonomian rakyat opasti akan lancar juga. Tutur Dandim Letkol Taufik Hidyat.
( Yongkie/Rudy )
450 total views, 2 views today