Pimpin Raker Bupati Ingatkan Koordinasi Dan Komunikasi Antar OPD
indopers.net | Pacitan (Jatim) – Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji kembali menekankan pentingnya mengedepankan langkah koordinasi dan komunikasi antar perangkat daerah. Hal tersebut disampaikan Bupati saat memimpin rapat kerja (Raker) bersama seluruh pimpinan Perangkat Daerah yang berlangsung di ruang rapat bupati, Senin (26/01).
“Mari kita lebih bijak lagi, lebih menghargai lagi dan lebih mengedepankan koordinasi dan komunikasi untuk kebaikan kita bersama,” katanya.
Bupati menyatakan, peran koordinasi ini sangat penting karena akan menjadi bahan pertimbangan yang baik untuk membuat dan memutuskan sebuah kebijakan. Terlebih di tengah kondisi saat ini dimana kebijakan efisiensi harus diterapkan. Sekala prioritas harus menjadi pertimbangan agar kepentingan masyarakat dan program unggulan tidak menjadi korban.
“Jadi kita perlu kecermatan betul,” imbuhnya.
Rapat kerja OPD diikuti oleh Sekretaris Daerah Pacitan, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, pimpinan Perangkat Daerah, dan pimpinan BUMD. (ttk)
37 total views, 37 views today






