TNI AU LANUD ISKANDAR MENGGELAR UPACARA DALAM RANGKA MERAYAKAN PUNCAK PERINGATAN HUT KE 79.

TNI AU LANUD ISKANDAR MENGGELAR UPACARA DALAM RANGKA MERAYAKAN PUNCAK PERINGATAN HUT KE 79.

indopers.net | PANGKALAN BUN/ KOTAWARINGIN BARAT (Kalteng) – TNI AU Lanud Iskandar menggelar upacara, dalam rangka merayakan puncak peringatan HUT ke-79 Tentara Nasional Indonesia TNI Kegiatan yang dilaksanakan di Apron Baseops Lanud Iskandar Pangkalan Bun, Sabtu, 5 Oktober 2024.

Upacara ini dihadiri oleh anggota TNI AD, TNI AU, TNI AL, Polri, serta Forkopimda di wilayah Barat Kalimantan Tengah, menunjukkan sinergi antar institusi.

Dalam upacara ini, Komandan Lanud Iskandar Letkol Pnb David Moningka, selaku Inspektur Upacara, dalam sambutannya, membacakan amanat Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, SE, M.Si.

“Peringatan HUT TNI kali ini mengambil tema ‘TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju’. Tema tersebut sangat relevan dalam merefleksikan cita-cita, semangat dan tujuan TNI sebagai prajurit yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif, dalam menjaga serta mengawal kelangsungan hidup bangsa dan negara,” katanya.

Kemudian Danlanud Iskandar, melanjutkan menyampaikan amanat ini, makna yang terkandung dalam tema tersebut, bahwa Prajurit TNI sebagai pilar Pertahanan Negara memiliki peran dan tanggung jawab dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI, serta mendukung percepatan program pembangunan nasional dan ketahanan negara dalam mewujudkan Indonesia Maju.

Dikatakannya, para prajurit TNI harus memiliki kemampuan dasar tempur, mahir bela diri taktis sekaligus mampu mengoperasikan dan memelihara Alutsista yang berteknologi tinggi. Bila hal ini dapat terwujud, transformasi TNI menjadi kekuatan pertahanan Indonesia yang mampu berperan di kancah regional maupun internasional akan menjadi suatu keniscayaan.

Panglima TNI dalam amanatnya yang dibacakan, Danlanud Iskandar mengajak seluruh prajurit untuk menyambut Jenderal TNI Purn Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia terpilih.

“Saya yakin pada masa kepemimpinan Beliau nanti, TNI akan semakin kuat, berwibawa dan disegani oleh negara-negara di dunia, ” imbuhnya.

Usai upacara dilanjutkan dengan ramah tamah dengan seluruh tamu undangan serta pemotongan tumpeng oleh Danlanud, Kasdim 1014/Pbn, Danlanal Kumai. (rhd)

Foto bersama Danlanud Iskandar Letkol Pnb David Moningka setelah upacara HUT TNI ke – 79, di Apron Baseops Lanud Iskandar Pangkalan Bun. (A.HADI ).

 55 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *