Bakti Sosial LSM GMAS Serahkan Puluhan Paket Sembako Hingga Pupuk Organik, Ini Harapan Pj Bupati Tulungagung.

Bakti Sosial LSM GMAS Serahkan Puluhan Paket Sembako Hingga Pupuk Organik, Ini Harapan Pj Bupati Tulungagung.

indopers.net | Tulungagung (Jatim) –
LSM GMAS DPD Tulungagung kembali menggelar bakti sosial untuk masyarakat, dengan penyerahan puluhan paket sembako, bibit pohon pangan, pupuk organik dan juga sosialisasi alat pemadam kebakaran, Kamis (25/7/24).

Mengawali kegiatan, Langgeng selaku Ketua LSM GMAS Tulungagung mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan baik dari pemerintah desa dan Kecamatan serta Kabupaten yang telah mensuport kegiatan hingga berjalan lancar. Terlebih lagi hadir langsung Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Tulungagung Agus Prijanto Utomo mewakili Pj. Bupati Tulungagung, Dr. Ir. Heru Suseno,M.T., yang berhalangan hadir karena ada kegiatan ditempat lain.

Dalam kesempatan tersebut, Langgeng juga menyampaikan komitmennya bahwa atas nama LSM GMAS akan terus hadir untuk kepentingan masyarakat.

Dalam waktu yang sama, Agus Prijanto Utomo Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Tulungagung saat membacakan sambutan Pj.Bupati Tulungagung mengatakan bantuan ini sangat bermanfaat patut ditiru oleh organisasi sosial lainnya mengingat masih banyak masyarakat Tulungagung yang membutuhkan bantuan dari para dermawan, ujarnya.

Pemerintah sangat menghargai seperti kegiatan yang diprakarsai oleh DPD-LSM GMAS Kabupaten Tulungagung, harapannya kegiatan itu bisa berlanjut harus menjadi motivator, dinamisator dalam membangun masyarakat seutuhnya, ini membawa pesan penting untuk pengabdian kita kepada masyarakat tidak pernah berhenti dan bisa dilakukan siapa saja.

Pada seluruh elemen masyarakat saya berharap bisa memanfaatkan program bakti sosial seperti ini, tentunya kami berharap dapat menyentuh seluruh elemen masyarakat.

Ajaknya, kepada masyarakat Tulungagung khususnya warga desa bandung dan sekitarnya untuk terus menjalin keguyub rukunan, gotong royong untuk menyongsong kehidupan masa depan yang penuh tantangan agar terciptanya kehidupan damai sejahtera dan mendapat ridho Allah Subhana wata’ala.

Kepada seluruh elemen masyarakat utamanya anggota tergabung dalam LSM GMAS dapat bersama Pemerintah Kabupaten Tulungagung menyamakan presepsi, membuat konsep dalam pembangunan Tulungagung kedepan sebagaimana harapan kita semua lebih sejahtera, terangnya.

Himbauannya sebentar lagi Kabupaten Tulungagung memiliki hajat yang besar pemilu pemilihan gubernur dan wakil gubernur dan pemilihan wakil kepala daerah. Sebelum pelaksanaan pada umumnya suhu politik dimasyarakat meningkat dan itu merupakan hal yang wajar disetiap pelaksanaan pemilihan.

Oleh karenanya pada seluruh komponen masyarakat Tulungagung dapat membawa diri dengan sebaik baiknya dalam keikut sertaan meramaikan pelaksanan pesta demokrasi mendatang sekalipun kita memiliki perbedaan pilihan akan tetapi, persatuan dan kesatuan bangsa harus tetap terjaga tercipta dengan sejuk dengan suasana tenang damai guyub rukun. Selamat dan sukses atas terselenggaranya kegiatan bakti sosial pada hari ini semoga amal baik saudara saudara mendapat balasan yang setimpal dari Allah Subhana wata’ala’ala, tutupnya.

Diketahui, kegiatan ini dihadiri oleh Dinas Lingkungan Hidup, Bakesbangpol, Damkar, Fokopimcam Bandung, Perhutani ( Asper) Bandung, UPT Pasar Bandung, UPT Puskesmas Bandung ,Kepala Desa Bandung, Realitas Cabang Lor, Relawan Tanpa Batas dan juga AJLS ( Aliansi Jurnalis Lintas Selatan) serta para awak media yang lain.
(red/tim)

 73 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!