Wakapolres Kobar Hadiri Komunikasi Sosial Terkait Perubahan Iklim Di Kodim

Wakapolres Kobar Hadiri Komunikasi Sosial Terkait Perubahan Iklim Di Kodim

indopers.net | PANGKALAN BUN KOTAWARINGIN BARAT (Kalteng) – Wakapolres Kotawaringin Barat (Kobar) Kompol Wihelmus Helky, S.I.K., menghadiri kegiatan komunikasi sosial dengan aparat pemerintah Kodim 1014/Pbun Semester 1 tahun 2024 yang bertempat di Aula Palapa Makodim Pangkalan Bun, Senin (24/6/2024) pagi.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dandim 1014/Pbun Letkol Arm. Yoga Permana dan dihadiri oleh Asisten II Setda Kobar, Kepala Dinas jajaran Kab. Kobar, serta personel Kodim 1014/Pbun.

Dalam hal ini diangkat tema “TNI AD bersama aparat pemerintah bersinergi dalam mengantisipasi dampak perubahan iklim”.

Wakapolres dalam sambutannya, mengungkapkan bahwa Polri khususnya Polres Kobar siap mendukung pelaksanaan kegiatan untuk penanganan perubahan iklim.

“Untuk tindak lanjut guna meminimalisir dampaknya, Polres Kobar sendiri sudah menggelar kesiapan dalam rangka antisipasi bencana alam. (A. Hadi)

 111 total views,  2 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!