Bakti Religi dan Bakti Sosial Polsek Parenggean Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024

Bakti Religi dan Bakti Sosial Polsek Parenggean Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024

indopers.net | Kotim (Kalteng) – Polsek Parenggean/Polres Kotim (Polda Kalteng) melaksanakan kegiatan Bakti Religi dan Bakti Sosial dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke-78 tahun 2024, di Masjid Al Hadi Nur Bahtera, dan di Gereja Bethel Indonesia jalan Kalikasa, Kelurahan Parenggean, Kecamatan Parenggean, Kab.Kotim, Provinsi Kalimantan Tengah,Sabtu (22/6/2024).

Pelaksanaan kegiatan Bakti Religi dan Bakti Sosial dipimpin Kapolsek Parenggean AKP. Rahmad Tuah, S.H., M.M., diikuti seluruh personil Polri Polsek Parenggean (Polres Kotim).

Kegiatan Bakti Religi dan Bakti Sosial yang dilaksanakan, berupa kegiatan Bakti Religi yakni membersihkan Masjid Al Hadi Nur Bahtera dan
Gereja Bethel Indonesia di jalan Kalikasa, Perenggean.

Kegiatan Baksos yaitu memberikan bantuan paket Sembako kepada warga masyarakat kurang mampu / Lansia dan purnawirawan Polri.

Turut serta berpartisipasi dalam kegiatan Bakti Religi dan Baksos, Camat Parenggean, Siyono, S.Sos., Personil Koramil 07-1015/Sampit, Remaja Masjid Al Hadi Nur Bahtera Parenggean.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Parenggean AKP. Rahmad Tuah, S.H., M.M., mengatakan,” Dilaksanakannya kegiatan Bakti Religi dan Bakti Sosial dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-78 tahun 2024 di wilayah hukum Polsek Parenggean Polres Kotim (Polda Kalteng), dimaksudkan untuk lebih mendekatkan Polri kepada masyarakat lintas Agama dan lebih mempererat tali silaturahmi dengan warga masyarakat,”terang Kapolsek.

(Umar k)

 1,569 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!