4 Desa Kecamatan Pangkur Kabupaten Ngawi Peduli, Salurkan Bantuan Air Bersih

4 Desa Kecamatan Pangkur Kabupaten Ngawi Peduli, Salurkan Bantuan Air Bersih

indopers.net | Ngawi (Jatim) – Musim kemarau panjang menyebabkan krisis air di sejumlah desa di Kecamatan Bringin Kabupaten Ngawi Prihatin akan fenomena ini, 4 Desa di Kecamatan Pangkur Kab. Ngawi diantaranya Desa Pangkur, Desa Waruk Tengah , Desa Pleset dan Desa Paras berinisiatif untuk mengulurkan bantuan air bersih kepada masyarakat Desa Dampit dan Desa Kenongorejo Kecamatan Bringin yang membutuhkan.

Kecamatan Bringin merupakan salah satu Kecamatan yang terkena dampak kemarau panjang, yaitu krisis air.

Salah satu warga penerima manfaat yang ditemui salah satu awak media mengatakan “Biasane nek ngangsu lumayan adoh la sak Niki mpun mboten wonten blas, sumbere mpun telas. (Biasanya kalau ambil air dari sumber mata air lumayan. Tapi sekarang sudah tidak ada air, sumbernya dari sumur sudah habis),” keluhnya saat diwawancara usai menerima bantuan air bersih.

Mbah Paryono Lurah Dampit dan tokoh masyarakat yang mewakili menerima bantuan menyampaikan rasa terima kasih kepada 4 Desa atau Pemerintah Desa yang telah peduli terhadap bencana kekeringan ini. “Kami menguncapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan air bersih. Bantuan ini sangat penting dan dibutuhkan oleh warga kami,” ucapnya.

Kepala Desa Pangkur atau yang mewakili dari 4 Desa tersebut menyampaikan bahwa pengiriman bantuan ini dikemas dalam acara Peringatan 10 Nopember sebagau Hari Pahlawan Nasional, dan dalam rangka Hari Santri Aksi nyatanya adalah penyaluran bantuan air bersih dan beliau berharap bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat Desa Dampit dan Desa Kenongorejo walaupun kami baru bisa membantu 18.000 liter ( dua tangki ) air bersih, ucapnya.

Dana bantuan air bersih ini bersumber dari iuran Desa dan HIPPA Desa masing

“Hari ini Kamis kita distribusikan secara serentak di Desa Dampit dan Kenongorejo Kecamatan Bringin Semoga kegiatan ini bisa sedikit membantu warga yang mengalami krisis air bersih, karena air bersih adalah kebutuhan pokok bagi masyarakat yang kekurangan air bersih, tambah P Lurah Pangkur P Suhardi. (rin)

 244 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!