Gelar Salat Tarawih Bersama, Ini Harapan Korwil Lingkup UPASP Kecamatan Bandung Tulungagung.
indopers.net | Tulungagung (Jatim) –
Korwil Lingkup UPASP Kecamatan Bandung, Hj.Suparmi, S.Pd.M.Pd menyampaikan untuk Ramadhan tahun ini, seluruh keluarga besar Lingkup UPASP Kecamatan Bandung mengadakan Salat Tarawih berjamaah di Mushola Baitul Jannah.
“Ramadhan kali ini, untuk awal seluruh keluarga besar UPASP bersama kepala sekolah dasar negeri maupun swasta Kecamatan Bandung mengadakan Salat Tarawih di Mushola Baitul Jannah. Dan untuk hari selanjutnya, sudah ada jadwal , Salat Tarawih akan diikuti oleh 2 atau lembaga pendidikan bergiliran, kepala sekolah beserta warga sekolah bersama keluarganya,” ujarnya.
Hj. Suparmi menyampaikan harapan, dengan adanya kegiatan ini untuk memanfaatkan bulan suci ramadhan sebagai momentum yang istimewa dan penuh keberkahan guna meningkatkan ketaqwaan dan kesalehan sosial terutama menjadi golongan manusia yang mampu menjalin relasi yang baik dengan Allah SWT dan sesama manusia.
“Bulan suci ramadhan merupakan bulan yang penuh rahmat dan ampunan bagi kita semua dan momentum untuk kembali meningkatkan ketaqwaan serta membangun dan menambah silaturohim,” harapnya.
Hal senada disampaikan Kepala SDN Negeri 3 Ngunggahan, Nasrudin, S.Pd selepas mengikuti Salat Tarawih, menyampaikan untuk kegiatan seperti ini sudah tiap tahun ( Bulan Ramadhan).
” Salat Tarawih berjamaah di kantor ini sudah tiap Ramadhan. Memang tahun lalu tidak dilaksanakan karena Covid. Untuk Ramadhan kali ini kembali dilaksanakan. Dan tentunya kami sangat menyambut dengan gembira, keakraban serta rasa kekeluargaan semakin terjalin,” ujarnya.
Untuk kali ini, Imam salat Isya’ oleh Samsuri, S.Pd.MM dan dilanjutkan imam salat Tarawih sekaligus mengisi materi kultum taraweh oleh Rofi’i , S.Ag.
(lgeng)
201 total views, 1 views today