Babinsa Koramil Kurun Dampingi Kegiatan Pasar Murah Pemkab Gunung Mas
indopers.net | Kuala Kurun (Kalteng) – Danramil 1016-06/Kurun melalui Babinsa Sertu Agus Sartono menghadiri kegiatan operasi pasar murah yang digelar oleh Disperindag Kabupaten Gunung Mas, yang dilaksanakan di taman kota Kuala Kurun, pada Senin, 3 April 2023 kemaren.
Dalam kegiatan tersebut Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong mengatakan bahwa di Bulan Ramadan ini ada kecenderungan harga sembako mengalami kenaikan. Terkait hal tersebut, pasar murah menjadi upaya Pemerintah Kabupaten Gunung Mas untuk menstabilkan harga.
“Kegiatan pasar murah ini dilaksanakan bertujuan untuk meringankan beban masyarakat yang kurang mampu,” ujarnya.
Harapannya kata Jaya, kegiatan pasar murah itu bisa bermanfaat untuk masyarakat setempat dan menstabilkan harga khususnya harga sembako.
Sementara itu secara terpisah, Danramil 1016-06/Kurun Kapten Inf Juni Wijaya menambahkan, pasar murah tersebut merupakan bentuk bantuan Pemerintah Kabupaten Gunung Mas dalam mengatasi kesulitan pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat selama bulan suci Ramadhan.
“Dengan adanya operasi pasar murah ini setidaknya dapat meringankan beban masyarakat karena harga yang ditawarkan lebih murah dengan harga-harga di pasaran,” ungkap Danramil.
@Umar k.
Sumber:Pendim 1016/Plk.
156 total views, 1 views today