Keluarga Besar PT. SBS dan Mitra Peduli Bencana Cianjur
indopers.net, Cianjur (JABAR) – PT. Satria Bahana Sarana (SBS) menyalurkan donasi kemanusiaan kepada korban gempa Cianjur berupa logistik pakaian, sembako, terpal, tenda dan kebutuhan sekolah termasuk susu, makanan, beras, dan lain lainnya di posko Perwakilan Kementerian ESDM Cabang Cianjur Provinsi Jawa Barat. Sabtu (10/2022).
Rombongan PT. SBS dan Tim yang di pimpin oleh Ketua Tim Syahrul Padri selaku CSR & Humas PT. SBS bersama Kholidiasyah SDM, serta Iskandar Zulkarnain Perwakilan Pegawai dan Serikat Pekerja.
Donasi sendiri berasal dari sumbangsih dari Direksi PT. SBS, Pegawai PT. SBS, Istri Pegawai, Mitra Kerja PT. SBS yaitu PT. Madhani, PT. PBT, PT. PEN dan PT. AU, juga dari Perusahaan PT. SBS sendiri yg sudah di alokasikan ke bentuk sembako, pakaian, kebutuhan sekolah dan lain-lain, bantuan donasi kemanusiaan diterima oleh Cabang Kementrian ESDM Cianjur Provinsi Jawa Barat.
Saat dibincangi Firman selaku Analis Ketenaga Listrikan Cabang Dinas Provinsi Jawa Barat menyampaikan ucapan sangat berterimakasih kepada rekan rekan dari PT. SBS.
“Kami atas nama pimpinan Anggota Provinsi Jawa Barat dan Gubernur di posko Jabar Jaga Bencana Cianjur khususnya Kecamatan Cianjur sangat berterimakasih sekali atas bantuan logistik yang diamanahkan oleh rekan rekan PT. SBS, Insya Allah Bantuan dari rekan rekan PT. SBS disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan, kebetulan posko kami menangani satu kecamatan yg isinya ada sebelas Desa, yang paling terdampak parah ada 3 Desa, Desa Nagrak, Desa Limbangan Sari dan Desa Mekarsari inilah desa yg terdampak dari gempa hari senin yang lalu pak,” jelasnya.
Menurutnya kebutuhan yang paling dibutuhkan oleh masyarakat pasca gempa yaitu berupa Air Bersih, Pakaian Dalam, dan Pampers anak anak, itu yang paling diminta oleh masyarakat banyak, karna kalau sembako Alhamdulillah masih mencukupi,” ungkapnya.
Selain Kecamatan Cianjur daerah yang berdampak parah dari Gempa ada beberapa Kecamatan yaitu Kecamatan Cugenang yg terdiri dari 16 Desa dan Kesemua Desanya mengalami kerusakan parah, Kecamatan Cilaku dan Kecamatan Warungkondang, itulah daerah yang paling sangat berdampak oleh gempa kemarin Pak,” urainya.
Sementara Rombongan PT. SBS Tim yang menyalurkan Donasi Kemanusiaan di ketuai oleh Syahrul Padri selaku CSR & Humas PT. SBS saat diwawancarai menyampaikan, “Kami Tim penyaluran donasi mengucapkan terimakasih atas kepercayaan teman teman Pegawai SBS, Perusahaan Mitra, Istri Pegawai, serta terutama Direksi dan Jajaran Management yg sudah memberikan amanah kepada kami dan Insya Allah akan kami salurkan donasi ini ke masyarakat yg memang membutuhkan,” tutur Syahrul Padri.
Rombongan PT. SBS dan Tim Donasi berangkat ke Cianjur membawa satu unit kendaraan lewat darat yg berangkat hari Kamis 8 Desember pukul 17.00 wib dan tiba di kota Cianjur pada Jumat 9 Desember pukul 19 .30.
Lebih lanjut Syahrul mengatakan, “Kita doakan semoga keluarga kita yg tertimpa musibah terutama di Cianjur dan sekitarnya diberikan kekuatan ketabahan dan cepat bangkit untuk hari esok, jadikan musibah ini suatu ujian dan panggilan dari Allah agar kita selalu ingat dan dekat kepadaNya,” tutup Syahrul Padri. (Tnd)
248 total views, 1 views today