Manfaatkan Momentum HAB Ke-77, Kemenag Sampang Gelar Kick off Exiting Keindahan dan Kebersihan.

Manfaatkan Momentum HAB Ke-77, Kemenag Sampang Gelar Kick off Exiting Keindahan dan Kebersihan.

indopers.net, Sampang (Madura)

Dalam rangka menyambut Hari Amal Bhakti (HAB). Kementerian Agama RI Ke-77, mengadakan berbagai macam kegiatan lomba, salah satu lomba yang digelar adalah Exiting Keindahan dan Kebersihan Kantor

Adapun tim penilainya dari Kantor Wilayah Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur.

Acara di Awali dengan beberapa hiburan, lagu keagamaan, sholawat dan lagu budaya adat Madura, yang digelar di halaman Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Sampang, pada Kamis (01/12/2022).

Sedangkan acara tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, Dr. H. Husnul Maram, M.HI, dan kemenag dari 3 Kabupaten.

Drs. H. Moh. Ersat, M HI selaku kepala kemenag Sampang mengungkapkan rasa syukur dan hormatnya atas kehadiran Kakanwil Kemenag Jawa Timur, Dr. H. Husnul Maram, M.HI.

“Terimakasih atas waktu dan kesempatannya kepada Dr.H. Husnul Maram dan seluruh peserta se-Wilker Madura yang telah hadir, termasuk 3 Kemenag di Wilayah Madura (Wilker), Kemenag Pamekasan, Kemenag Sumenep dan Kemenag Bangkalan,” katanya

Selanjutnya sambutan hangat di awal Kik Off acara, oleh H. Husnul Maram, M.HI, sekaligus menyampaikan bahwa tujuan dari Kick off Exiting untuk keindahan dan kebersihan, dengan harapan meningkatkan pelayanan dan kenyamanan bersama, dimana selain itu Kebersihan adalah sebagian Iman.

“Acara ini perlu di sukseskan, sebagaimana Kemenag adalah lembaga keagamaan yang jadi panutan bagi masyarakat luas di Jawa Timur, dan Wilayah kerja Madura,” tuturnya

Kakanwil Dr. H. Husnul Maram, M.HI, secara resmi melakukan pembukaan lomba Exiting Keindahan dan Kebersihan Kantor Kemenag, KUA, dan Madrasah Negeri dengan bersama-sama membaca surat Al-Fatihah.

Dengan demikian, kick off atau penilaian perdana sudah mulai dilaksanakan yaitu di Kantor Kemenag Sampang dan empat tim penilai dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur langsung menuju satuan kerja peserta lomba keindahan dan kebersihan.

Satu tim penilai tetap tinggal di Kantor Kemenag dan berkeliling langsung melihat kondisi lingkungan Kemenag Sampang. Hampir seluruh ruangan Kantor Kemenag diperiksa dan dinilai.

Sementara itu, Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sampang, Imam Mahmudi mengaku bersyukur, acara Kick off Exiting keindahan dan kebersihan berjalan sukses.

“Saya berharap acara ini terus berkelanjutan dan Kantor Kemenag, KUA, Satker Madrasah se Wilayah Kerja (Wilker) Madura semaikin baik, tentunya yang utama dalam kenyamanan dan pelayanan,” harapnya.

Dalam acara Kick off Exiting keindahan dan kebersihan tersebut diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjut dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan acara di akhiri dengan foto bersama dan makan bersama.

(Man)

 170 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!