Bupati Pacitan Lantik 591 Pejabat Struktural Lingkup Pemkab Pacitan

Bupati Pacitan Lantik 591 Pejabat Struktural Lingkup Pemkab Pacitan

indopers.net, PACITAN (Jatim) – Jelang akhir tahun Bupati Pacitan Indrtata Nur Bayuaji melakukan mutasi dan perombakan besar-besaran pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten Pacitan. Sebanyak 591 pejabat struktural terdiri dari pejabat pimpinan tinggi, administrator dan pengawas (24/12) pagi, dilantik dan diambil sumpah jabatannya, di Pendopo Kabupaten.

“Perombakan dan mutasi jabatan berskala besar ini dilaksanakan karena tuntutan organisasi, mengingat banyak pejabat baik struktural maupun pejabat fungsional yang telah purna tugas ataupun memasuki batas usia pensiun,” kata Bupati.

Selain untuk memenuhi kekosongan jabatan, mutasi pertama sejak dirinya menjabat ini juga karena tuntutan reformasi birokrasi yakni penyegaran pejabat di lingkup Pemkab Pacitan. Beberapa nama pejabat Pimpinan Tinggi yang mengalami pergeseran diantaranya Sumorohadi dengan jabatan baru sebagai Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pacitan. Sebelumnya yang bersangkutan menjabat sebagai Staf Ahli Bupati. Sedangkan Kepala Dinas Perikanan dijabat oleh Supomo yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala BKPPD.

Selain itu ada nama Lan Naria Hutagalung yang sebelumnya menjabat sebagai kepala BPKAD kini posisinya sebagai Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga menggantikan T Andi Faliandra.

“Mutasi pejabat eselon II ini bukan karena sistem kinerja mereka yang buruk ditahun sebelumnya namun lebih pada untuk menjalankan roda pemerintahan Kabupaten Pacitan kedepan yang lebih baik,” pungkasnya.

Untuk selanjutnya para pejabat yang dilantik akan mulai bekerja sesuai jabatan barunya awal bulan tahun 2022 mendatang. Dengan mutasi dan perombakan jabatan berskala besar ini diharapkan kedepan roda pemerintahan di Kabupaten Pacitan dapat berjalan dengan maksimal.

(ink)

 369 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!