Mempererat Persaudaraan dan-Kerukunan Untuk Persatuan Media Center Parungpanjang (MCPP).

indopers.net | Bogor (Jabar) – Dalam rangka, menjalin komunikasi dalam sebuah organisasi adalah sesuatu hal yang sangat mutlak, untuk dilakukan adapun cara menjalin komunikasi dalam sebuah organisasi ada berbagai macam bentuknya, salah satunya adalah bersilaturahmi, Sabtu,(19/04/2025).
Media Center Parungpanjang, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, menyelenggarakan acara Silaturahmi Nasional, secara hybrid (luring & daring) yang mengambil tema “Silaturahmi mempererat persaudaraan dan meningkatkan kerukunan untuk memperkuat persatuan sesama Jurnalis,Media yang berada di sekitaran Parungpanjang.
Menurut rekan rekan media center Parungpanjang, dimana didalam Media Canter Parungpanjang ada beberapa media serta organisasi media ada AKPERSI,IWO,serta FWJI dan Media,wartawan yang berada di sekitaran Parungpanjang tema ini diusung mengingat bangsa Indonesia saat ini sedang fokus membangun demi mewujudkan Indonesia maju menuju Indonesia Emas 2045.
Rekan rekan Media Center Parungpanjang berharap persatuan untuk terus berperan dan berkontribusi dalam upaya ikut menjaga antar umat beragama, membangun kesatuan dan keutuhan nasional, karena kerukunan adalah faktor utama dalam menjaga keutuhan bangsa. Persatuan dan kesatuan antar-sesama manusia tidak mungkin dapat terwujud kalau tidak ada semangat persaudaraan,dan persatuan dan kesatuan sesama jurnalis. (Sopian A)
70 total views, 13 views today