Desa Gunung Putri Mendapatkan Kunjungan Tim Peninjauan dan Penilaian Kampung Pancasila, dari Tim Pusat Staf Teritorial TNI AD
indopers.net | Gunung Putri/ Bogor (JABAR) – Kampung Pancasila Kodim 0621/Kab. Bogor yang bertempat di Desa Gunung Putri Kec. Gunung Putri Kab. Bogor mendapatkan kunjungan Tim Penijauan dan Penilaian Kampung Pancasila dari tim Pusat Staf Teritorial TNI AD pada Hari Senin tanggal 11 November 2024.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk meninjau dan menilai langsung Kampung Pancasila dari Kodim 0621/Kab. Bogor yang menjadi perwakilan dari Kodam III/Siliwangi (Jawa Barat) yang mana sebelumnya Kodim 0621/Kab. Bogor telah terpilih sebagai Juara I Lomba Kampung Pancasila dari 33 Kodim lainnya yang ada di jajaran Kodam III/Siliwangi, yang artinya Kodim 0621/Kab. Bogor terpilih sebagai wakil dari Kodam III/Siliwangi untuk mengikuti lomba Kampung Pancasila tingkat Angkatan Darat tahun 2024.
Rombongan Tim Penilai Pusat Angkatan Darat ini terdiri dari Sterad, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) dan PT Astra. Rombongan tim yang dipimpin oleh Paban III/Tahwil Sterad Kolonel Inf Shofanudin, S.I.P., M. Han tiba di Kantor Desa Gunung Putri disambut oleh Dandim 0621/Kab. Bogor, Kapolres Bogor, Perwakilan Pj. Bupati Bogor, Perwakilan Kajari Kab. Bogor, Forkopimcam dan perangkat Desa Gunung Putri.
Kedatangan tim pusat ini diawali dengan suguhan yel-yel dari Linmas dan dilanjutkan dengan simulasi penanggulangan bencana dari tim Destana (Desa Tangguh Bencana) Gunung Putri dilanjutkan dengan paparan dari Dandim 0621/Kab. Bogor dan Kades Gunung Putri.
Pada lomba Kampung Pancasila Kasad Award tingkat pusat tahun 2024 ini terdapat 15 Kodam yang akan mengikuti perlombaan dimana tiap Kodam mengirimkan 1 perwakilan desa terbaik dari Kodim yang menjadi juara I pada penilaian yang dilaksanakan di tingkat Kotama sebelumnya.
Perlu kita ketahui bersama bahwa kriteria yang dinilai pada Lomba Kampung Pancasila ini adalah bagaimana implementasi nilai-nilai Pancasila diterapkan dalam 4 aspek yaitu Aspek Ketahanan Pangan, Aspek UMKM, Aspek Pemberdayaan Karang Taruna dan Aspek Perlawanan Rakyat (Wanra)/Linmas di masing-masing wilayah yang ikut berlomba.
Dandim 0621/Kab. Bogor, Letkol Inf Anton Prasetyo, S.E., M.I.P. menyampaikan dalam paparannya kepada tim pusat bahwa Kampung Pancasila Desa Gunung Putri ini merupakan Desa yang layak untuk dijadikan percontohan dalam penerapan sistem pemerintahan yang mandiri serta berlandaskan pada nilai-nilai Pancasila.
Di jelaskan Dandim banyak hal yang telah diperbuat oleh Desa Gunung Putri yang merupakan suatu inovasi yang patut dicontoh. Adapun program-program inovasi yang dimiliki oleh Desa Gunung Putri diantaranya Pembangunan 14 tower internet yang mana setiap RW memiliki tower masing-masing, sistem keamanan yang berbasis teknologi menggunakan CCTV yang terpasang sebanyak 64 titik dan terpantau secara online, Pengembangan UMKM Desa yang dikelola oleh Bumdes, Kampung Ramah Lingkungan (KRL) yang memanfaatkan lahan pekarangan untuk dijadikan ketahanan pangan meski wilayah Desa gunung Putri merupakan daerah industri yang minim lahan bercocok tanam, Bank Sampah yang mengelola sampah sehingga sampah habis termanfaatkan tanpa harus membuang ke TPS, Pengembangan Magot untuk mengurai sampah dan pakan ternak, Sekolah Adiwiyata yang khusus mengedukasi siswa/i untuk peduli pada lingkungan, Batik Ecoprint khas Gunung Putri yang memanfaatkan daun untuk dijadikan motif pada kain, Desa Literasi yang menerapkan Perpustakaan Desa melalui sistem digital sbg taman baca warga, SADESHA atau satu desa satu hafidz, SAMADUHA atau satu masjid dua hafiz, Destana (Desa Tangguh Bencana), Desa Bersinar (Bersih Narkoba), Program RW-Sekolah dan Pesantren Bersinar dan Program Kader Posyandu Bersinar.
Atas inovasi tersebut Desa Gunung Putri banyak mendapatkan penghargaan dari berbagai tingkatan diantaranya : Penghargaan Kampung Ramah Lingkungan, Penghargaan Pelaksana Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM), Posyandu Terbaik Kab. Bogor, Juara 1 Lomba Profil Desa Kab. Bogor, Penghargaan Juara Adiwiyata, Pembina Ketahanan Pangan Terbaik Kab. Bogor,Penghargaan Inspiring Leader, Lencana Desa Mandiri dari Menteri Desa PDTT RI, Juara 1 Lomba Desa Kab. Bogor, Juara 3 Lomba Desa Tingkat Prov Jawa Barat, Penghargaan dari BNN Pusat Penghargaan dari Deputi Rehabilitasi BNN RI, Penghargaan Kepala BNN RI untuk kampung bersih narkoba dan masih banyak lagi.
Dari torehan prestasi dan penghargaan yang diperoleh Desa Gunung Putri ini sehingga menjadikan Desa ini banyak dikunjungi oleh instansi-instansi baik dalam maupun luar Provinsi. tercatat 60 instansi telah berkunjung untuk studi tiru ke Desa Gunung Putri dalam kurun waktu 3 tahun terakhir.
Ketua Tim Penilai Kolonel Inf Shofanudin, S.I.P., M. Han menyampaikan disela-sela kunjungannya bahwa Kodim 0621/Kab. Bogor melalui Desa Gunung Putri merupakan wakil dari Kodam III/Siliwangi akan ikut berkompetisi dalam Lomba Kampung Pancasila Kasad Award Tahun 2024 yang akan diumumkan pada bulan Desember tahun ini. Seperti yang sudah kita ketahui bersama bahwa ada 15 Kodam di Indonesia yang masing-masing mengirimkan 1 perwakilannya untuk diniliai ditingkat pusat.
” Kami sudah berkeliling meninjau seluruh lokasi di Desa Gunung Putri beserta juri lainnya dan hasilnya nanti akan kita umumkan di Bulan Desember”, ujar Kolonel Inf Shofanudin, S.I.P., M. Han
Sebelum meninggalkan lokasi, Tim Penilai Pusat melaksanakan santap siang bersama warga dengan budaya sunda “Botram” yang mana semua berasal dari kebun yang ditanam oleh warga yang diambil dari lokasi demplot ketahanan pangan Desa gunung Putri.
Membangun dengan Semangat Pancasila untuk Indonesia Maju. (Sopiyan A)
*Sumber : Pendim 0621/kab Bogor *
36 total views, 2 views today