DEBAT INI BISA MENJADI REFERENSI BAGI WARGA DALAM MENENTUKAN PILIHAN PASLON TERBAIK DI KOBAR

DEBAT INI BISA MENJADI REFERENSI BAGI WARGA DALAM MENENTUKAN PILIHAN PASLON TERBAIK DI KOBAR

indopers.net | KOTAWARINGIN BARAT (Kalteng) – Debat pertama pasangan calon (paslon) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) paslon no 1 Rahmat Hidayat-Eko Soemarno dan Nurhidayah-Suyanto berlangsung pada di Grand Studio Metro TV, Jakarta. Acara ini menjadi bagian dari rangkaian kampanye resmi yang diatur dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 13 Tahun 2024, mencakup debat paslon untuk pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur dan Bupati-Wakil Bupati. 05 November 2024

Ketua KPU Kobar, Chaidir, menyatakan bahwa tema debat kali ini adalah “Membangun Kobar Lebih Maju,” mempertemukan dua paslon yang siap bersaing dalam Pilkada Kobar 2024.

“Dalam kesempatan ini, kedua paslon berupaya menyampaikan visi, misi, ide, dan gagasan mereka untuk memberikan pandangan kepada masyarakat Kobar yang akan memilih nanti,” ujar Chaidir.

Chaidir berharap bahwa debat ini dapat menjadi panduan bagi masyarakat dalam menentukan pilihan.

“Kami berharap kedua pasangan calon dapat menyampaikan visi dan gagasan yang dapat membantu masyarakat Kobar memilih dengan bijak,” tambahnya.

Ia juga mengimbau semua pihak untuk menjaga ketertiban, keamanan, serta persatuan selama debat berlangsung.

“Semoga debat ini bisa menjadi referensi bagi warga dalam menentukan pilihan paslon terbaik,” kata Chaidir.

Selain itu, Chaidir mengingatkan warga Kobar yang memiliki hak pilih untuk menggunakan suaranya pada pemungutan suara yang dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 27 November 2024, mulai pukul 07.00 hingga 12.00 waktu setempat. “Ini adalah wujud partisipasi masyarakat dalam menentukan masa depan Kabupaten Kobar,” tandasnya.(A.HADI).

 33 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *