Bazar UMKM Dan Pentas Seni Desa Sukoharjo Tulungagung Diserbu Warga
indopers.net | Tulungagung (Jatim) –
Ratusan warga masyarakat Desa Sukoharjo sangat antusias mengunjungi bazar UMKM desa dan pentas seni.
Bazar UMKM ini digelar dalam kegiatan APBDes 2024. Selain bazar, kegiatan juga diikuti dengan Pentas Seni kreatifitas para siswa dari berbagai lembaga pendidikan yang ada di Desa Sukoharjo.
Nampak hadir, Kepala Bidang Bina Pemerintahan Desa DPMD Tulungagung Anasrudin, Camat Bandung Chanief Djatmiko Nugroho bersama Ketua TP PKK Kecamatan Bandung yang didampingi oleh Sekretaris Kecamatan Bandung Andik Andewiyanto, Kapolsek Bandung IPTU Anwari dan juga dari Koramil Bandung Peltu Wijaya.
Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Desa Sukoharjo, Supeni Proboraras, sekdes Monif beserta seluruh perangkat desa, dan juga masyarakat.
Untuk pembukaan kegiatan ini secara simbolik dengan pemukulan Gong oleh Kepala Bidang Bina Pemerintahan Desa, Anasrudin. Selain pemukulan Gong, kegiatan tersebut juga ditandai dengan gunting pita oleh Camat Bandung dan lepas balon oleh Kepala Desa Sukoharjo.
Pemerintah Desa Sukoharjo sangat berharap, dengan adanya kegiatan tersebut akan meningkatkan SDM dan juga ekonomi masyarakat.
(Lgeng)
63 total views, 2 views today