HUT Ke-58 Korem 083/Bdj, Kodim 0822 Bondowoso Santuni Warakawuri dan Anak Yatim
indopers.net, Bondowoso (Jatim)
Selain menggelar donor darah, Tasyakuran dan Doa bersama Kodim 0822 /Bondowoso memberikan santunan kepada para warakawuri dan anak yatim putra-putri Keluarga Besar TNI Bondowoso. Kamis, (25/11/2021).
Mewakili Dandim 0822/Bondowoso, disampaikan Pasipers Kapten Inf Moeljanto dan selaku koordinator acara HUT Ke-58 Korem 083/Bdj menyampaikan, “Kegiatan sosial ini adalah bentuk kepedulian dan perhatian kepada istri-istri sah prajurit yang suaminya telah meninggal dunia/gugur dalam tugas.
“Pemberian tali asih ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara istri-istri prajurit yang masih berdinas dengan istri-istri prajurit yang sudah purnawirawan, karena Warakawuri adalah juga Keluarga Besar Tentara (KBT),” bebernya.
Lanjutnya, kegiatan ini juga merupakan salah satu rangkaian menyambut HUT Ke-58 Korem 083/Bdj, dimana sebelumnya juga telah dilaksanakan pemberian tali asih dan santunan bagi anak-anak yatim-piatu KBT Kodim 0822 dan donor darah untuk mengumpulkan darah untuk stok di PMI Brebes yang diikuti oleh TNI/Polri dan masyarakat wilayah Bondowoso.
“Semoga bermanfaat bantuan yang diberikan dan bisa membantu sesama Keluarga Besar TNI”, pungkasnya.
( Sahato )
284 total views, 3 views today