Harian Pagi Memo X Rayakan HUT Ke-6 Dengan Santuni Anak Yatim

Harian Pagi Memo X Rayakan HUT Ke-6 Dengan Santuni Anak Yatim

indopers.net, Pamekasan – Harian Pagi Memo X merayakan hari ulang tahun yang ke-6, Kemarin (26/10/21). Media cetak regional yang baru seumur jagung itu mengemas acara dengan menyantuni anak yatim di sekitar kantor Memo X Jl P Trunojoyo Gang V RT 04/RW 01 Kelurahan Patemon, Kecamatan Pamekasan.

Acara yang sederhana tapi tidak mengurangi keberkahan acara itu berlangsung khidmat. HUT Ke-6 yang baru pertama kali dirayakan di Biro Pamekasan berlangsung serentak di 38 Kabupaten/Kota se Jawa Timur.

“Santunan anak yatim ini rangkaian acara HUT Memo X ke-6. Puncak acara akan digelar pada Kamis 28 Oktober serentak zoom meeting se Jawa Timur,” ujar Slamet Ready Kepala Biro Memo X Pamekasan

Alumnus STAI Syaichonan Cholil Bangkalan itu menambahkan, Harian pagi Memo X ibarat anak pendidikan usia dini (PAUD). Makanya, perlu bimbingan, support, kritik konstruktif agar terus eksis dan edukatif ditengah era post truth.

“Harian Memo X selalu berkomitmen untuk memberikan yang terbaik. Terbaik dari segi menegemen, mulai keredaksian, pemberitaan hingga professionalitas karyawan di dalamnya,” paparnya.

Calon Magister Univeristas Muhammadiyah Surabaya (UMS) itu memiliki keyakinan Harian Memo X bakal terus eksis di Jawa Timur. Khususnya, di Pamekasan. “Semoga kedepan koran ini semakin disukai masyarakat Pamekasan,” harapnya.

Santosos Salah satu tokoh masyarakat Kelurahan Patemon mengucapkan terimakasih atas dedikasi Memo X diwilayahnya. Utamanya, kepada anak yatim yang membutuhkan uluran tangan ditengah pandemi Covid-19.

“Kami ucapkan banyak terima kasih kepada Harian Memo X atas dedikasinya diwilayah kami. Semoga semakin maju, banyak pembaca dan dicintai masyarakat Pamekasan. HUT Tahun depan bisa lebih meriah dan membutuhkan banyak anak yatim lagi,” guyon pria yang juga ketua RT 04/RW 01 Kelurahan Patemon, Pamekasan tersebut. 

Harian Memo X tidak hanya terbit edisi cetak. Terdapat tiga anak perushaan yang memback up koran termuda di Indonesia tersebut. Antara lain, Memontum.com, Seru.Co.id dan Memox.Co.id. Tiga media online tersebut tergabung dalam Memo X Group.

(mukhlis)

 342 total views,  1 views today

indopers.net

Menyampaikan Kebenaran Yang Jujur Untuk Keadilan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!